Pendaftaran Seleksi CPNS 2014 Dipermudah

Pendaftaran Seleksi CPNS 2014 Dipermudah
Pendaftaran Seleksi CPNS 2014 Dipermudah | Idamanseo ~ Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, mulai penerimaan tahun 2014 pemerintah akan mempermudah pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Pendaftaran bisa dilakukan secara online melalui portal http://panselnas.menpan.go.id.

Dikutip dari laman situs Setkab.go.id, Sabtu (19/7/2014), Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PAN-RB Setiawan Wangsaatmaja mengatakan, pemerintah mengeluarkan kebijakan terkait dengan proses pendaftaran rseleksi CPNS yang terintegrasi.

"Pemerintah berupaya mempermudah dan tidak memusingkan pelamar dengan sistem pendaftaran online," kata Setiawan di Jakarta, Rabu (15/7).

Direktur Pengolahan Data Kementerian PAN-RB Iwan Hermanto Soetjipto menambahkan, pelamar cukup meng-entry Nomor Induk Kependudukan (NIK), nama, dan email. Lalu memilih instansi yang dilamar.

Setelah memasukkan syarat yang diperlukan, lanjut Iwan, pelamar akan mendapatkan username dan password untuk membuka portal pendaftaran online SSCN BKN atau portal dari masing-masing instansi. "Tidak bisa mendaftar langsung ke portal instansi masing-masing jika belum mendaftar ke portal nasional," tegasnya.

Sesuai data Kementerian PAN-RB, banyak formasi kosong yang ditinggalkan karena tahun lalu pendaftaran tidak secara online dan terintegrasi. Kekosongan ini terjadi karena para pelamar banyak yang lulus lebih dari satu instansi.